Parlindungan SE Terpilih Jadi Ketua KONI Tebingtinggi

Parlindungan SE alias Koko

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Parlindungan SE alias Koko terpilih menjadi Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesi (KONI) Kota Tebingtinggi periode 2018-2022, dalam Musyawarah Olahraga kota (Musorkot) lanjutan yang digekar di salah satu hotel di kota Tebingtinggi, Kamis (20/9/2018).

Dalam Musyawarah itu, Koko terpilih setelah mengungguli pesaingnya, Chaidir Chandra. Pemungutan suara yang diikuti 23 Cabang olahraga (Cabor) dan satu suara dari KONI Propinsi Sumut tersebut, Parlindungan SE memperoleh 17 Suara, Chaidir Candra Empat suara, sementara Tiga suara Absain.

Wakil Ketua Bidang Organisasi KONI Propinsi Sumut, H Sakiruddin berharap hasil dari Musorkot tahun 2018 akan membawa perubahan yang lebih baik lagi bagi perkembangan olahraga di kota Tebingtinggi.

“Musyawarah olahraga hari ini merupakan amanah AD/ART Koni, kita berharap KONI Tebingtinggi bisa mengukir prestasi yang lebih baik lagi minimal bisa mempertahankan prestasi yang sudah ada. Karena selama dipegang oleh HM Daniel Sultan, prestasi Koni Tebingtinggi telah berjalan dengan baik, dari posisi 17 naik menjadi Tujuh besar dan saat ini berada di posisi Empat besar Sumatera Utara,” harapnya.

Sementara ketua terpilih, Parlindungan yang juga Ketua Pengcab PBSI kota Tebingtinggi itu, mengucapkan terimakasih kepada para pengurus cabang olahraga yang telah mengamanahkan jalannya organisasi KONI Tebingtinggi kepada dirinya.

“Terima Kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya, semoga amanah ini dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya, saya juga berharap dukungan dan kerjasama dari kita semua,” ucap Koko.- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *