Wali Kota Tebing Tinggi Ikuti Munas Hari Pertama APEKSI VII Tahun 2025

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.com – Wali Kota Tebingtinggi H. Iman Irdian Saragih didampingi Ketua TP PKK Kota Ny. Hj, Susmira Wanti Iman Irdian Saragih beserta OPD terkait, hadiri rangkaian Pembukaan Munas APEKSI VII (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia) tahun 2025 di kota Surabaya, Kamis (8/5/2025), di Convention Hall, Grand City.

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya, mengatakan dalam sambutan sekaligus membuka acara, hal mengenai efisiensi, mengingat banyak pertanyaan, banyak kebingungan tentang efisiensi.

“Tapi sesungguhnya, efisiensi itu adalah menguatkan ruang fiksal. Efisiensi adalah investasi, efisiensi adalah visi jangka panjang, membangun pendekatan baru, culture baru, cara baru. Menghilangkan yang mubazir agar tercipta ruang fiskal yang kokoh,” jelas Wamendagri.

Dijelaskan Wamendagri, data menunjukkan, berdasarkan rekap Dirjen Keuangan Daerah, tentang efisiensi yang dilakukan seluruh pemerintah provinsi, kota dan kabupaten, efisiensi perjalanan dinas telah dilakukan, lanjut Wamendagri, berkurang dari 44 trilyun menjadi 34 trilyun, seremonial-seremonial, jelas Wamendagri, juga berkurang.

Wamendagri mengungkapkan, bahwa Kementerian Dalam Negeri hari ini sepenuhnya berusaha mengawal bapak ibu, berusaha untuk melakukan sinkronisasi terkait dengan pengelolaan keuangan daerah, pembinaan pengawasan, evaluasi pun ada di Kemendagri.

“Kami paham banyak pertanyaan, kami paham banyak juga tantangan-tantangan. Tapi yang paling pasti, kami pastikan hari ini, Kemendagri berikhtiar semaksimal mungkin, agar visi misi bapak ibu bisa bejalan seiringan dengan apa yang ditargetkan bapak Presiden Prabowo Subianti dan para Menteri, ini supaya selaras. Insyaallah, APEKSI terus menginspirasi untuk negeri,” tutup Wamendagri.

Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak berharap, melalui Munas APEKSI VII tahun 2025 ini, bisa mencari titik temu, ada kompetisi, akan tetapi, ungkap Wagub Jawa Timur, di atas segala kompetisi, ada kolaborasi.

“Kita bertanding tapi pada ujungnya bersanding, inilah yang diharapkan dan apabila APEKSI-nya sudah kompak solid, berikutnya dengan APKASI dan dengan APPSI, kompak solid,” ujar Wagub Jawa Timur.

Senada, Wali Kota Surabaya selaku Ketua Dewan Pengurus APEKSI dan Ketua Penyelenggara APEKSI VII, Eri Cahyadi, berharap kiranya melalui Munas ini, bisa memberikan sesuatu yang baik, sesuatu yang luar biasa.

“Saya yakin tagline tidak salah, ‘Dari APEKSI Untuk Negeri’, maturnuwun bapak ibu, sukses selalu buat jenengan, buat semangat. Maka jangan lupa, waktu retreat kita selalu diteriakkan petarung, maka sejatinya kita Wali Kota, petarung-petarung sejati, petarung-petarung yang akan mengubah kota kita masing-masing, mengubah bangsa Indonesia, karena itulah APEKSI Untuk Negeri,” ujar Wali Kota Surabaya.

Acara ini dihadiri juga oleh seluruh Wali Kota se-Indonesia, Ketua TP PKK Kota se-Indonesia, dan Komisariat Wilayah I hingga V. (archa)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *