Bupati Humbahas Irup Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke 94

Humbahas105 Dibaca

HUMBAHAS, WARTATODAY.com – Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas), Dosmar Banjarnahor berrindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tajun 2022, yang digelar di lapangan Perkantoran Bupati Humbahas Bukit Inspirasi Doloksanggul, Jumat (28/10/2022).

Upacara Peringatan hari Sumpah Pemuda yang mengusung tema “Bersatu Bangun Bangsa” tersebut diawali dengan hening cipta dan Pembacaan teks Pancasila.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali dwlam amanagnyanyang dibacakan Bupati Humbabas menegaskan, peringatan Sumpah Pemuda adalah upaya kita menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.

Disebutkannya, Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur,
serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan.

“Peran pemuda dalam memelopori membangun visi kebangsaan dengan Sumpah Pemuda 1928 yang diikuti dengan rangkaian pergerakan-pergerakannya telah mengantarkan kepada proklamasi kemerdekaan Indonesia. Peran pemuda telah tercatat dengan tinta emas sepanjang masa,” ujarnya.

Ikut hadir dalam upacara tersebut, Wakil Bupati, Oloan Paniaran Nababan, Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin, Kajari Humbang Hasundutan diwakili Kasi Intel Hendra Sinaga, Dandim 0210/TU yang diwakili Pabung Mayor inf. Ojak Simarmata, ASN, TNI dan Polri serta pelajar.- (Demak siburian)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *