44 Tenaga Kesehatan RSKP Tebing Tinggi Jalani Pemeriksaan Swab

Tebing Tinggi49 Dibaca
44 Tenaga Kesehatan RSKP Tebing Tinggi jalani pemeriksaan Swab tertutup di Aula RSKP. (Wartatoday/Ismail Batubara)

TEBING TINGGI, WARTATODAY.COM – Tim medis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemko Tebing Tinggi akhirnya melakukan uji PCR (Swab) terhadap 44 tenaga kesehatan RSKP yang dinyatakan reaktif hasil rapid test.

Ke 44 tenaga kesehatan Rumah Sakit Kumpulan Pane (RSKP) Tebing Tinggi mengikuti pemeriksaan swab test secara tertutup, Jumat (29/5/2020) sesuai protokol covid-19 termasuk physical distancing di Aula RSKP Tebing Tinggi.

Kadis Kesehatan Kota Tebing Tinggi selaku Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dr Nanang Fitra Aulia kepada wartawan di Dinas Kesehatan setempat membenarkan ke 44 tenaga kesehatan RSKP Tebing Tinggi telah mengikuti pemeriksaan lanjutan dengan PCR atau Swab test.

” Kita telah melakukan uji swab terhadap 44 tenaga kesehatan RSKP dan sample nya telah kita kirim ke Propinsi Sumatera Utara “, ujar dr Nanang Fitra.

Saat ini para tenaga kesehatan tersebut sedang menjalani isolasi mandiri sambil menunggu hasil pemeriksaan swab lebih kurang 4 hari kedepan.

” Hasil nya kita tunggu 3 atau 4 hari mendatang dan mudah-mudahan hasilnya Negatif Covid-19 sesuai harapan kita bersama “, singkat dr Nanang Fitra. (ibb)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *