Hari Terakhir Operasi Zebra Toba, Satlantas Polres Tebing Tinggi Terbitkan 71 Surat Tilang

HUKUM, Tebing Tinggi2,242 Dibaca

TEBING TINGGI, WARTATODAY.com – Total ada sebanyak 71 lembar surat tilang dikeluarkan Satua Lalulintas (Satlantas) Polres Tebing Tinggi pada hari ke 14 (terakhir) pelaksanaan kegiatan Operasi Zebra Toba 2013, Minggu (17/9/2023).

Sebelumnya diketahui Polres Tebing Tinggi melaksanakan Operasi Zebra Toba 2023 yang diselenggarakan selama 14 hari atau terhitung mulai Senin (4/9/2023) hingga Minggu (17/9/2023) diwilayah hukum Polres Tebing Tinggi.

Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Dhoraria Simanjuntak melalui Kasi Humas, AKP Agus Arianto menyampaikan, hingga hari terakhir pelaksnaan Operasi Zebra Toba masih ditemukan pelanggaran yang dilakukan oleh pengebdara roda dua maupun empat.

“Untuk operasi yang dilakukan Satlantas hari ini di kawasan Jalan Yos Sudarso Simpang Beo dan Jalan Sudirman ada sebanyak 71 lembar Tilang manual yang dikeluarkan petugas terhadap pengendara yang melakukan pelanggaran berlalu lintas,” kata AKP Agus.

Dijelaskan, 71 lembar tilang manual yang diterbitkan tersebut terdiri dari 36 lembar untuk pengendara yang tidak menggunakan Helm SNI, 20 lembar diberikan kepada pengendara yang melawan arus dan 15 lembar diterbitkan untuk pengendara yang menggunakan knalpot brong.

Selain melakukan tilang, menurut Kasi Humas, personel Satlantas dilapangan yang dipimpin langsung Kasat Lantas AKP Dhoraria Simanjuntak tersebut, juga tetap melaksanakan sosialiasi kepada masyarakat pengendara untuk tetap mengutamakan keselamatan di jalan raya dan senantiasa mentaati aturan berlalu lintas agar kamseltibcarlantas dapat terwujud.

“Kami berberharap dan menghimbau kepada masyarakat, untuk dapat selalu tertib berlalulintas, tetap menjaga disiplin berlalu lintas,” pesan Kasi Humas.- (Red/j)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *