Penjabat Wako Tebing Tinggi Buka PBK Tahun 2023

RAGAM, Tebing Tinggi235 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Penjabat (Pj) Wali Kota Tebingtinggi, Syarmadani, resmi membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) tahun 2023, di UPTD Balai Latihan Kerja Disnakerperin BP7, Rabu (12/07/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Syarmadani menyampaikan, bahwa kegiatan ini sangat penting bukan hanya buat Kota Tebingtinggi, tapi juga untuk Indonesia karena dalam kehidupan sehari-hari tidak ada kata puas dari kata-kata produksi perekonomian.

“Faktanya dari waktu ke waktu kita selalu berkompetensi supaya kita mampu mempunyai akses ke bidang ekonomi sehingga kita mampu memenuhi seluruh kebutuhan kita,” ujar Syarmadani.

Sejalan dengan itu, Syarmadani meminta keseriusan para peserta dalam mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi ini.

“Saya sangat berharap, kepada para peserta agar serius dalam mengikuti pelatihan dan kepada pelatih dan narasumber tolong maksimal apa yang bapak ibu sampaikan sehingga para peserta benar mencapai nilai maksimal,” katanya.

Mari kita buka dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim. Terimakasih dan zelamat mengikuti pelatihan,” tutup Syarmadani.

Sebelumnya dalam laporan yang disampaikan Kadisnakerperin, Iboy Hutapea, maksud dan tujuan pelatihan berbasis kompetensi ini antara lain, memberikan bekal yang kompeten pada calon tenaga kerja sehingga mampu bersaing untuk dapat mengisi peluang kerja yang tersedia atau meningkatkan potensi diri.

Lalu, memotivasi calon tenaga kerja untuk memiliki jiwa kewirausahaan agar dapat menciptakan lapangan kerja sendiri dengan memanfaatkan ketrampilan yang diberikan. Kemudian, mempercepat pembangunan ketenagakerjaan terutama dalam mengatasi pengangguran.

“Dan meningkatkan produktiftas kerja serta yang terakhir memberdayakan masyarakat yang terdampak penyebaran Covid-19,” jelas Iboy Hutapea.

Ditambahkan, kegiatan pelatihan berbasis kompetensi ini akan dilaksanakan selama 260 jam pelatihan (selama 33 hari atau 8 jam per hari).

“Peserta pelatihan berjumlah masing-masing 16 orang peserta setiap kejuruan,” ujar Iboy Hutapea.

Adapun kejuruan pada pelatihan ini yakni kejuruan membuat hiasan busana dengan mesin brodir, Fashion Teknologi dan Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Kasubbag Umum BBPVP (Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivias) Medan Budi Raharjo, berharap para peserta nantinya menjadi wirausaha dan mungkin bekerja di industri dan kepada OPD terkait kiranya dapat memberi pendampingan pada lulusan nantinya, baik dalam mengembangkan usaha yang akan dikembangkan dan memberi arahan tips bagaimana akses permodalan di perbankan.

“Terimakasih atas pelatihan dan kerjasamanya dari seluruh panitia. Mohon maaf atas segala kekurangan dalam penyampaian kami,” tutupnya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan perlengkapan peserta secara simbolis dan penyerahan kartu BPJS Ketenagakerjaan oleh Pj. Wali Kota dan diakhiri berfoto bersama.

Turut hadiri, Kadis Perdagangan, Koperasi dan UKM, Zahidin, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Pembantu Tebingtinggi, Agus P. Sitinjak, dan Plt. Kabag Protokol, Faisal Ahmad. (APA)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *