TEBINGTINGGI, WARTATODAY.com – Wali Kota Tebingtinggi, H Iman Irdian Saragih, menyampaikan pidato pertama kalinya pasca pelantikan serentak di Istana Negara, pada Rapat Paripurna DPRD Kota Tebingtinggi, Senin (03/03/2025), di ruang Sidang Utama DPRD, Jalan Sutomo.
Dalam sambutannya Wali Kota mengatakan, bahwa dirinya berkomitmen untuk mewujudkan visi dan misi yang telah di sampaikan selama masa kampanye.
Adapun visi yang akan diwujudkan pada lima tahun mendatang, jelas Wali Kota, adalah “Tebingtinggi Maju Kotanya, religius, makmur dan sejahtera rakyatnya”, yang akan dicapai melalui enam misi utama, yakni : pertama, meningkatkan layanan kesehatan yang berkualitas, kedua memperkuat sumber daya manusia, pendidikan, pembangunan gender dan inovasi.
Ketiga, memperkuat ketahanan ekonomi yang inklusif, mengembangkan dan menata infrastruktur, keempat, berwawasan lingkungan dan ketahanan bencana dan kelima memperkuat ketahanan sosial, nilai – nilai religius dan meningkatkan fungsi rumah ibadah.
Serta yang keenam, meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan dan terakhir, ketujuh meningkatkan kesejahteraan pegawai ASN dan non ASN.
“InsyaAllah, kami akan bekerja keras dan berjuang dengan sepenuh hati untuk mewujudkan visi dan misi ini, yang tentunya membutuhkan dukungan dari seluruh pemangku kepentingan dan segenap warga masyarakat Kota Tebingtinggi, agar visi Kota Tebingtinggi maju kotanya, religius, makmur dan sejahtera rakyatnya benar-benar terwujud,” ujar Wali Kota.
Sebelumnya, Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebingtinggi masa jabatan 2024-2025, Moettaqien Hasrimi, yang juga mewakili Gubernur Sumatera Utara, sebagai jabatan Kasatpol PP Provinsi Sumut, menyampaikan dalam sambutan Gubernur, bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Utara akan selalu siap mendukung berbagai program pembangunan di Kota Tebingtinggi.
“Kami akan terus berkolaborasi dalam berbagai sektor, mulai dari infrastruktur, ekonomi, pendidikan, kesehatan, hingga penguatan kesejahteraan sosial,” ujar Moettaqien Hasrimi.
Moettaqien Hasrimi juga mengingatkan bahwa kebijakan pembangunan daerah harus selaras dengan visi pembangunan provinsi dan nasional agar bisa menciptakan sinergi yang lebih kuat.
“Dengan kerja sama yang baik antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah, kita bisa membawa Kota Tebingtinggi ke arah yang lebih maju dan Sejahtera,” ujarnya.
Diakhir, selaku Pj. Wali Kota Tebingtinggi masa jabatan 2024-2025, Moettaqien Hasrimi, menyampaikan permohonan maaf, baik atas nama jabatan, pribadi dan keluarga.
Rapat Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Sakti Khadaffi Nasution, Wakil Ketua I Muhammad Ikhwan, S.H., M.H. dan Wakil Ketua II Husin, ST., dirangkai penandatanganan berita acara serah terima jabatan, dan penyerahan memori jabatan.
Seusai pelaksanaan rapat paripurna, dilanjutkan acara penyambutan dan ramah tamah, serta berbuka puasa Wali Kota Tebingtinggi bersama tamu undangan dan masyarakat, bertempat di rumah dinas Wali Kota, Jalan Sutomo. (archa)