Ini Alasan PKS Percaya Diri Dorong Salim Segaf Jadi Cawapres

NASIONAL, POLITIK46 Dibaca
Salim Segaf Al-Jufri.- (ist)

JAKARTA, WARTATODAY.COM – Hasil ijtima’ Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama merekomendasikan nama Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Salim Segaf Al-Jufri sebagai salah satu kandidat calon wakil presiden (cawapres) berpasangan dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

Bak gayung bersambut, rekomendasi itu didukung penuh oleh PKS dan mereka siap memperjuangkan Salim Assegaf agar bisa diterima oleh partai-partai koalisi, Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Demokrat guna didudetkan dengan Prabowo.

Hal itu disampaikan langsung oleh Direktur Pencapresan DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Suhud Aliyudin. Disebutkan, ada alasan yang cukup kuat bagi PKS mendorong Salim Assegaf sebagai cawapres yang bakal berpasangan Prabowo Subianto. Selain memiliki integritas, Salim Assegaf juga cucu dari pahlawan nasional juga tokoh pendiri Al-Khairiyah yang kuat di Indonesia bagian Timur.

“Saya kira secara kapasitas, Pak Salim Assegaf sebagai tokoh memiliki kemampuan punya kompetensi, dia berpengalaman sebagai duta besar, sebagai menteri. Artinya terkait masalah ke pemerintahan dia tidak asing jadi tidak akan gagap ketika mendapatkan amanah,” ucap Suhud, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (1/8/2018).

Kemudian menurut Suhud, juga dilihat aspek kemungkinan keterpilihan atau elektabilitasnya. Walaupun memang, Suhud mengakui, hasil survei Salim Assegaf tidak terlalu besar tapi ketika nanti dia diumumkan tentu akan mengubah dukungan publik, terutama Indonesia Timur.

Lalu Suhud juga mengklaim, kombinasi antara Prabowo dan Salim Assegaf sangat ideal. Hal itu karena mewakili Jawa dan luar Jawa, militer dengan ulama yang bisa diterima oleh sebagian besar rakyat Indonesia.

“Artinya kombinasi ini yang baik. Pak Salim Assegaf memiliki kekuatan serta daya dukung yang luar biasa dari rakyat, tentu Ketika nanti dia didorong. Jadi alasan kami ya seperti itu karena memang beliau pantas untuk menjadi wakil presiden,” sebut Salim.

Namun meski begitu, Suhud menegaskan, PKS tidak mengabaikan nama Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan dan beberapa nama lainya hasil rapat Majelis Syura PKS sebagai kandidat cawapres. Maka dengan demikian, menurut Suhud, kesembilan nama hasil rapat Majelis Syura PKS memiliki peluang yang sama untuk didorong sebagai cawapres, tidak terkecuali dengan Aher dan nama lainnya.

“Kalau di PKS sudah selesai di sembilan nama itu dan akan diperjuangkan siapapun yang maju. Persoalannya ketika proses komunikasi dengan mitra koalisi perlu kesepahaman,” paparnya.

Baca Juga : Ijtima GNPF Ulama Rekomendasikan Prabowo Sebagai Capres Dan Dua Nama Cawapres

Diketahui sebelumnya, Hasil ijtima’ Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama telah merekomendasikan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai Capres di Pilpres 2019. Kemudin Salim Segaf Al-Jufri serta Abdul Somad sebagai kandidat Cawapres untuk berpasangan dengan Prabowo.- (rol)

Sumber : republika
print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *