Wartawan di Toba Tidak Miliki Akses Liput Event F1 Powerboat

SPORT, Toba337 Dibaca

TOBA,WARTATODAY.com – Event Internasional F1H20 atau F1 Powerboat tahun 2024 merupakan yang kedua kalinya diselenggarakan di Danau Toba, ditanggal 1- 3 Maret. Anehnya Wartawan/ti Kabupaten Toba tidak bisa memiliki akses masuk ke venue F1H20.

Ketua Pro Jurnalismedia Siber (PJS) Kabupaten Toba, Berlin Yebe menyayangkan event internasional F1H20 yang kedua ini, yang seharusnya lebih meriah dibanding tahun lalu, ujarnya Sabtu (2/3/2024).

Berlin Yebe mengatakan, event internasional F1 Powerboat yang kedua tahun 2024 ini, harusnya menambah kemudahan bagi warga Toba, dan khususnya wartawan-wartawati yang ingin meliput. Acara ini berlangsung terhitung 1 maret sampai 3 maret 2024, namun dari mulai hari pertama hingga hari kedua sulitnya akses masuk menjadi kendala bagi teman-teman media,” tegas Berlin.

Saat ini saya ada didepan gerbang utama venue, namun karena tidak dapat akses masuk, saya duduk ditenda UMKM saja. Acara event ini luar biasa sebenarnya, bayangkan saja bisa 3 pertandingan yang diperlombakan, selain F1 Powerboat ada juga Jet Ski Piala Menpora dan Solu Bolon (perahu lokal), ujar Berlin.

Satu lagi yang penting, sambung Berlin, pendaftaran melalui link yang disediakan pihak Kominfo RI melalui Google form Kominfo Toba pun sulit diakses pada saat tanggal 19 Februari 2024.

Menurut Berlin, ini merupakan kegagalan pihak Pemkab Toba terlebih Bupati Toba sebagai Tuan Rumah. Seharusnya bupati Poltak Sitorus Cermat berikan atensi bagi mitra media toba.

“Apa sulitnya sediakan Jatah untuk rekan media, selaku pimpinan tertinggi disebuah daerah kabupaten saya rasa cukup Komunikasi kan bisa,” ucap Berlin

Pihak Injourney Hinandito (Penyelenggara) penyedia Tiketing sudah saya hubungi juga, jawaban yang serupa satu pintu melalui Kominfo. Satu lagi juga dikatakan Hanindito, Bupati sudah membagikan ke 16 kecamatan di Toba,”ujarnya.

Event F1 Powerboat yang kedua ini saya lihat hanya diramaikan tamu luar, baik TNI Polri dan Intansi maupun lembaga. Warga Toba dan wartawan hanya sebagai Penonton diluar Gerbang Venue, ” tutupnya.(SJ)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *