Mantan Kades SG Hulu Tantang Calon Incambent Sumbersen Sinaga

SERGAI,WARTATPDAY.COM – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan dilangsungkan 31 Maret 2022 tahun depan di Kabupaten Serdang Bedagai diprediksi bakal seru. Peminat tak hanya dari kalangan warga biasa, melainkan ada yang dari pensiunan perusahaan swasta, mantan Kades hingga incumbent (petahana). Sejumlah calon sudah mengambil berkas pendaftaran pemilihan kepala desa (Pilkades) di desa yang habis masa jabatan.

Demikian halnya di Desa Sarang Giting Hulu dua bakal calon Kepala Desa sudah mendaftar diri ke Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) yakni Ronly Sipayung mantan Kepala Desa periode 2011-2016 akan siap bertarung dengan calon Incambent Sumbersen Sinaga, Selasa (23/11/2021).

Ronly Sipayung kepada WartaToday.Com usai mendaftar mengatakan,bahwa dirinya siap maju sebagai calon kades bukan boneka,yakinlah saya ini maju bukan boneka,ujar Ronly.

Saya maju dikarenakan ingin memberikan motivasi kepada kaum milenial Sarang Giting Hulu agar tidak takut-takut untuk maju sebagai calon kades.Sebenarnya saya berharap Suprayetno yang sekarang jadi Ketua P2KD maju sebagai calon.Tapi beliau rupanya tidak maju.Kurang setuju rasanya jika calon itu boneka atau dari luar desa meski ketentuan membuka ruang,terang Ronly.

Ketika disinggung soal visi misi,jika terpilih dirinya berharap Sarang Giting Hulu bisa “Bersinar” dan melanjutkan apa yang belum dikerjakan kades saat ini.
“Pemerintah Sarang Giting Hulu saat ini cukup bagus dan baik”,ujar Ronly mengakui.

Sementara calon Incambent Sumbersen Sinaga yang datang ke Posko Penerimaan pendaftaran calon Kepala Desa sekitar pukul 18.30 WIB usai menyerahkan berkas mengatakan,siap berkompetisi dengan santun demi tegaknya demokrasi di Sarang Giting Hulu.

Dirinya juga berterima kasih kepada seluruh panitia yang nantinya dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Sementara Ketua P2KD Suprayetno dikonfirmasi mengatakan,bahwa semua persyaratan kedua calon sudah lengkap termasuk untuk Incambent surat keterangan dari Camat Bintang Bayu bahwa kades Incambent sudah melaporkan masa akhir jabatan Kades kepada Bupati termasuk melampirkan surat permohonan izin cuti Kepala Desa.

Terpisah,Ketua P2KD Siahap Mustafa Kamil menginformasikan,bahwa mantan Kades Siahap,Sarimin juga telah menyerahkan berkas pendaftaran calon dan dinyatakan lengkap.Sarimin akan bersaing dengan Sri Muliani yang sudah lebih dahulu mendaftar menghadapi calon Incambent Suandiono Sipayung yang hingga berita ini dikirim belum mendaftar.

Sementara di Kampung Kristen,mantan Sekdes Robin Siahaan dilaporkan sudah mendaftarkan diri kepada P2KD sementara Incambent Budi Hotman Simanjuntak belum memasukkan berkas.(ARM).

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *